Ubuntu 12.10
Ubuntu 12.10 akhirnya resmi diluncurkan pada 18 Oktober 2012 dan bisa
langsung diunduh melalui situs resminya.
Yang menarik, tampilan awal situs Ubuntu terdapat kata-kata yang bisa
dibilang agak provakatif yaitu "Avoid the pain of Windows 8".
Memang sepertinya Canonical sebagai pengembang Ubuntu hendak menegaskan
bahwa Ubuntu merupakan alternatif sistem operasi yang tepat bagi yang kurang
puas dengan Windows 8.
Ubuntu 12.10 yang menggunakan nama Quantal Quetzal merupakan rilis ke-17
dari sistem operasi Ubuntu yang akan mendapatkan dukungan selama 2 tahun ke
depan hingga April 2014. Dukungan ini berlaku bagi versi desktop
maupun server.
Untuk pertama kalinya, Ubuntu tidak menghadirkan versi Live CD karena ukuran
terkecil yang bisa diunduh melebihi kapasitas sekeping CD yang hanya 700 MB,
sedangkan versi desktop 32-bit yang terkecil memiliki ukuran 753 MB.
Versi Alternate yang merupakan versi upgrade dari Ubuntu sebelumnya
juga ditiadakan.
Dipersenjatai dengan Linux kernel 3.5 dan lingkungan desktop GNOME
3.6 dengan peningkatan tampilan Unity, Ubuntu 12.10 juga membawa banyak
perubahan, termasuk pembaruan aplikasi, dan beberapa feature baru.
Selain Ubuntu Desktop dan Server, Quantal Quetzal hadir pula ke dalam beberapa
edisi yang dirilis secara resmi yaitu Ubuntu Cloud Server, Ubuntu ARM, Ubuntu
Netboot, Ubuntu Core, Ubuntu Studio, Edubuntu, Kubuntu, Xubuntu, Lubuntu, dan
Mythbuntu.
Kelebihannya :
Kelebihan Linux Ubuntu 12.10
Salah satu Distribusi Linux yang
ternama adalah Ubuntu yang sekarang sudah merelease versi 12.10. Sangat banyak
manfaat dan kelebihan Ubuntu ini dibandingkan Windows 7 atau bahkan Windows 8
sekalipun. Beberapa manfaat dan kelebihan Ubuntu 12.10 adalah :
1. Gratis. Ada
dua cara untuk mendapatkan OS ini, pertama dengan download secara langsung
melalui websitenya tanpa membayar atau, kedua membayar biaya pengganti untuk
kepingan DVD ditambah biaya ongkos kirim. Dan setelah itu bisa diinstall
disejumlah komputer tanpa perlu membayar lagi.
2. Isinya sangat
lengkap, terdapat banyak aplikasi untuk Office, pengolah grafis dan
aplikasi lainnya yang sangat bermanfaat.
1.
Browsing : Mozila Firefox, Google Chrome, Baidu.
2.
Aplikasi Office : Libre Office ( writer, Calc, Impress ) sebagai pengganti MS
Office 2010. Evolution Mail untuk mengatur mail dan kontak. HomeBank untuk
mengatur account secara cepat dan mudah, Adobe Reader untuk membaca file
berformat PDF.
3.
Social and Email : Thunderbird, Emphaty, Gwibber , Skype, Pidgin dan lainnya.
4.
Music and Mobile : Rythmbox, Banshee, Audacity, Jokosher, Clementine.
5.
Photo and Video : Mengorganisasi photo dan video secara mudah, Pengolah photo
GIMP (pengganti Adobe Photoshop) dan Inkscape (pengganti adobe ilustrator),
Video Player dan Edit Movie ( PiTiVi, Movie Player, Open Shot ). Dan masih
ribuan lagi applikasi yang sangat bermanfaat. Semuanya itu serba gratis.
6.
Mendapatkan Personal Cloud sebesar 5 GByte.
3. Mudah dipelajari.
Tampilan antar mukanya menarik, tampilan desktopnya indah.
4. Lebih cepat dan
keamanannya lebih terjamin dari serangan virus dan malware dibandingkan OS
Windows. Bila anda sangat pening dengan banyaknya virus yang terus tumbuh
menyerang dan celah lubang keamanan yang rentan pada Windows. Tidak demikian
halnya dengan ubuntu. Jumlah virus relatip jauh lebih sedikit dan keamanan
lebih terjamin.
5. Bisa
dicoba secara langsung tanpa diinstall. Bila tidak yakin, anda bisa mencobanya terlebih dahulu tanpa
diinstall. Tinggal masukan Flashdisk atau DVD , tekan keyboard untuk memilih
boot device, masuk dan jalankan OS Ubuntu . Langsung tampil dan anda bisa
mencoba semua featuresnya. Bila sudah yakin akan manfaatnya tinggal install.
6. Instalasinya
juga mudah dan cepat. Bila masih
bingung, coba kunjungi websitenya lihat step by step cara instalasinya. Tidak
rumit dan mudah.
Windows 8
Windows 8 adalah nama dari versi terbaru Microsoft
Windows, serangkaian sistem
operasi yang diproduksi oleh Microsoft
untuk digunakan pada komputer pribadi, termasuk komputer
rumah dan bisnis, laptop,
netbook,
tablet PC,
server,
dan PC pusat media.
Sistem operasi ini menggunakan mikroprosesor
ARM selain mikroprosesor x86 tradisional buatan Intel dan AMD. Antarmuka penggunanya
diubah agar mampu digunakan pada peralatan layar sentuh
selain mouse
dan keyboard,
sehingga Windows 8 di desain untuk perangkat tablet sentuh.
Microsoft secara resmi mengumumkan jadwal perilisan sistem operasi terbaru,
Windows 8 pada 26 Oktober 2012, bersamaan dengan peluncuran komputer perdana yang
menggunakan Windows 8.
Microsoft telah megeluarkan versi Release Preview, untuk dicoba di seluruh
dunia dan di tampung komentar mereka untuk pembangunan Windows 8 menjadi lebih
baik Microsoft pun kini telah
mengeluarkan Windows 8 Enterprise yang memiliki fitur paling lengkap di antara
versi Windows 8 lainnya, seperti layar mulai yang memiliki pilihan latar
belakang yang lebih banyak dan penuh warna.
Pada 29
Februari 2012
Microsoft juga telah merilis Versi Consumer Preview sebelum di keluarkannya
versi beta pada bulan Maret 2012
Microsoft juga telah merilis Versi Release Preview , ini merupakan versi
terakhir percobaan Windows 8, yang tidak akan di utak atik lagi jika tidak
ditemukan bug yang terlalu besar.
Kelebihan Windows 8 :
1. Windows 8 sangat mensupport Layar
Sentuh jadi jangan heran kalau Windows 8 anda sangat mudah digunakan.
2. Fitur Search pada Start Menu akan
mempermudah seseorang untuk mencari file, perbedaannya pada Windows 7 dan Vista
adalah pada Windows 8 kita tidak perlu klik jadi kita langsung ketik aja yang
kepingin kita cari.
3. Booting yang sangat singkat
meskipun telah menggunakan Booting GUI namun efektif Windows 8 dapat booting
dalam waktu 1-8 Detik.
4. Jika anda menggunakan Windows 7
maka anda tidak perlu upgrade Komponen CPU pasalnya Spesifikasi Windows 8 sama
dengan Windows 7.
5. Windows 8 juga dapat berjalan
pada CHIP BerarsitekturARM dimana Komputer Tablet banyak yang
menggunakannya,maka anda jangan heran jika Tablet menggunakan Windows 8.
nice share bro...
BalasHapus"URL SUBMITTER"