Senin, 29 November 2010

INDIVIDU, KELUARGA DAN MASYARAKAT


PERTUMBUHAN INDIVIDU

a. Pengertian Individu
            Individu berasal dari kata latin, “individuum” yang artinya tak terbagi. Dalam ilmu sosial, paham individu menyangkut tabiatnya dengan kehidupan jiwanya yang majemuk, memegang peranan dalam pegaulan hidup manusia.

Makna manusia menjadi individu apabila pola tingkah lakunya hamper identik dengan tingkah laku massa yang bersangkutan. Proses yang meningkatkan ciri-ciri individualism pada seseorang sapmpai pada dirinya sendiri, disebut proses individualisasi atau aktualisasi diri. Individu dibebani beberapa peranyang berasal darikondisi kebersamaan hidup, maka muncul struktur masyarakat yang akan menentukan kemantapan masyarakat. Konflik mungkin terjadi karena tingkah laku spesifik dirinya bercorak bertentangan dengan peranan yang dituntut oleh masyarakat dari seiktarnya.


b. Pengertian Pertumbuhan
            Pertumbuhan adalah suatu perubahan yang menuju ke arah yang lebih maju dan lebih dewasa. Perubahan ini biasanya disebut dengan istilah proses.
           
            Untuk selanjutnya timbul beberapa pendapat mengenai pertumbuhan dari berbagai aliran, yaitu asosiasi, aliran psichologi Gestalt dan aliran Sosiologi.
           
            Menurut para ahli yang menganut aliran asosisi berpendapat, bahwa pertumbuhan pada dasarnya adalah proses asosiasi. Pada  proses asosiasi yang primer adalah bagian-bagian. Bagian-bagian yang ada lebih dahulu, sedang keseluruhan ada pada kemudian. Bagian-bagian ini terikat satu sama lain menjadi keseluruhan oleh asosiasi
           
c. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan
     a. Pendirian Nativistik
     b. Pendirian Empristik dan Environmentalistik
     c. Pendirian Konvergensi dan Interaksionisme
     d. Tahap Pertumbuhan Berdasarkan Psikologi

FUNGSI-FUNGSI KELUARGA
    
            Keluarga adalah unit/satuan masyarakat yang terkecil sekaligus merupakan suatu kelompok kecil dalam masyarakat.

Macam-macam Fungsi Keluarga :
1. Fungsi Biologis
2. Fungsi Pemeliharahaan
3.  Fungsi Ekonomi
4.  Fungsi Keagamaan
5. Fungsi Sosial

Lima Macam Sifat Yang Terpenting Dalam Keluarga :
1. Hubungan Suami – Istri
2. Bentuk perkawinan di mana suami – istri itu diadakan dan dipelihara
3. Susunan nama-nama dan istilah-istilah termasuk cara menghitung keturunan
4. Milik atau harga benda keluarga
5. pada umumnya keluarga itu tempat/rumah bersama


PENGERTIAN MASYARAKAT

             Masyarakat adalah suatu kelompok manusia yang telah memiliki tatanan kehidupan, norma-norma, adat istiadat yang sama-sama ditaati dalam lingkungannya


URBANISASI DAN URBANISME

            Proses urbanisasi dapat terjadi dengan lambat maupun cepat, hal mana tergantung dengan keadaan masyarakat yang bersangkutan. Proses tersebut terjadi dengan menyangkut dua aspek, yaitu :
1. perubahannya masyarakat desa menjadi masyarakat kota
2.  bertambahnya penduduk kota yang disebabkan mengalirnya penduduk yang bersalah dari    desa (pada umumnya disebabkan karena penduduk desa merasa tertarik oleh keadaan di kota)

            Berhubungan dengan  proses tersebut di atas, maka ada beberapa sebab yang menyebabkan suatu daerah tempat tinggal mempunyai penduduk yang baik. Artinya adalah, sebab suatu daerah mempunyai daya tarik sedemikian rupa, sehingga orang-orang pendatang semakin banyak. Secara umum dapat dikatakan bahwa sebab-sebabnya adalah sebagai berikut :
1. Daerah yang termasuk menjadi pusat pemerintahan atau menjadi ibukota (sebagai contoh   Jakarta)
2. Tempat tersebut sangat strategis sekali untuk usaha-usaha berdagang/perniagaan, seperti misalnya sebuah kota pelabuhan atau sebuah kota yang letaknya dekat pada sumber-sumber bahan mentah
3. Timbulnya industry di daerah itu, yang memproduksi barang-barang maupun jasa-jasa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar